Minggu, 17 Januari 2016

TEKNOLOGI AI (ARTIFICIAL INTELIGENCE) PADA ROBOT ASIMO (アシモ ashimo)

Diposting oleh Firsty Avisha di 21.34
ROBOT ASIMO
Istilah kecerdasan buatan menurut pencetusnya (John McCarthy, 1956) bermakna ilmu dan teknik pembuatan mesin cerdas. Beberapa buku tentang AI memaknai istilah cerdas ini sebagai penelaahan dan perancangan sistem yang dapat memahami lingkungannya (berdasar pembacaan data dari piranti pengindera) dan menentukan tanggapan (berdasar pada fungsi pembelajaran yang dapat menemukan pengetahuan) untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan dengan fungsi kekangan.

 Saat ini, perkembangan teknologi kecerdasan buatan telah digunakan di berbagai bidang dengan bermacam bentukan, yang semuanya berusaha untuk membuat suatu program komputer yang dapat berperilaku seperti yang dilakukan oleh pikiran manusia dengan tingkat sensitifitas yang lebih baik daripada computer yang ada pada saat ini,. Kecerdasan berarti kemampuan untuk berpikir, berpengetahuan, bertindak, dan berkomunikasi.Untuk bisa menggolongkan suatu sistem memiliki kecerdasan buatan dibutuhkan batasan yang jelas tentang kemampuannya. Persoalan utamanya adalah bagaimana menguji kemampuan berpikir dan berpengetahuan atas suatu system
Kecerdasan diciptakan dan dimasukkan ke dalam suatu mesin (komputer)agar dapat melakukan pekerjaan seperti yang dapat dilakukan Manusia.Beberapa macam bidang yang menggunakan kecerdasan buatan antara lain sistem pakar, permainan komputer (games), Logika Fuzzy.jaringan Syaraf Tiruan dan Robotika.
Berbicara tentang robot tidak lepas dengan yang disebut AI atau Artificial Intelegence., AI adalah kemampuan berpikir yang dibuat sendiri oleh manusia untuk diletakan pada sebuah benda elektronik. Yang paling banyak menerapkan AI adalah dunia robotika. Sehingga rasanya tidak lengkap bila membicarakan robot tanpa membicarakan AI.
AI bukanlah sebuah perangkat tambahan pada robot. Bentuknya lebih menyerupai program yang sangat kompleks yang terdapat dalam system kendali sebuah robot. Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence) dalam robotik adalah suatu algorithma (yang dipandang) cerdas yang diprogramkan ke dalam kontroler robot.

Salah satu dari banyak contoh dari kecerdasan buatan yang sekaranag telah ada adalah robot ASIMO buatan Honda, Jepang.
ASIMO (アシモ ashimo) atau Advanced Step in Innovative MObility adalah sebuah robot humanoid yang diciptakan oleh Honda. Dengan tinggi fisik 130 cm dan bobot badan 54 kg, tampilan robot ini tampak seperti seorang astronot yang mengenakan baju astronotnya dan membawa sebuah ransel di punggung.
ASIMO mempunyai kempauan untuk berjalan menggunakan kedua kakinya, gaya berjalannya menyerupai manusia. Kecepatan berlari ASIMO Honda adalah sekitar kecepatan 6 km/jam. ASIMO diciptakan pada Pusat Penelitian dan Pengembangan Honda Pusat Penelitian Teknik Fundamental Wako di Jepang. Model yang sekarang merupakan versi sebelas, semenjak dimulainya proyek ASIMO pada 1986.
Asimo menggunakan sensor dan algoritma cerdas untuk menghindari rintangan dan menuruni tangga. Pada Asimo model tahun 2000an, Honda telah menambahkan banyak fitur yang memungkinkan Asimo dapat berinteraksi lebih baik dengan manusia.

Nah setelah kita mempelajari robot Asimo ini maka kita bandingkan dengan robot konvesional seperti robot pada pabrik-pabrik
Robot-robot konvesional ini hanya dapat bekerja dengan struktur kerja yg sama setiap hari. Kode program ini banyak dilakukan dengan pemrograman yang kompleks. jadi apabila kita ingin merubahnya maka kita harus memprogram ulang namun bila kita ingin merubah atau melengkapi robot AI maka kita hanya akan menambahakan modul pada robot tersebut, Dengan begitu robot akan belajar sendiri sesuai perintah yang diberikan.
maka dari itu pada saat ini dunia sedang berlomba-lomba dalam pengembangan bidang AI karena di bidang ini komputer akan sangat membantu manusia. Karena kemudahan yg diberikan oleh robot tersebut.

demikian perbandingan Robot AI dengan Robot konvesional
semoga bermanfaat.

2 komentar:

calvinobachus on 5 Maret 2022 pukul 02.20 mengatakan...

titanium density - TITanium Artworks
The TINN - Titanium Artworks. apple watch 6 titanium Tithron Art. Tithron Art. titanium properties Tithron micro titanium trim Art. Tithron Art. Tithron Art. Tithron Art. Tithron Art. Tithron Art. Tithron Art. Tithron Art. can titanium rings be resized Tithron Art. Tithron Art. Tithron Art. graphite titanium babyliss pro

teshe on 3 Januari 2023 pukul 12.34 mengatakan...

cs425 clarks barbati,clarks kengät,danner boots,vejaisrael,etnies shoes,timberlandadidasi,vejaireland,gaborjapan,supra shoes australia kp202

Posting Komentar

 

Firsty's Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos